Chapter 3 : The White Knights

 

Jika kalian bertanya kepada seratus orang, ordo ksatria manakah yang terkuat di Kerajaan Elf, seratus orang tersebut akan menyebutkan White Knight. Tentunya ada ordo Ksatria lain di Kerajaan Elf, namun White Knight itu berada di liga mereka sendiri. Totalnya ada enam anggota resmi White Knight. Dikatakan bahwa masing-masing dari mereka memiliki kekuatan militer yang setara dengan—atau mungkin bahkan lebih dari—gabungan semua Ksatria lain di Kerajaan. Tak perlu dikatakan lagi bahwa mereka adalah elit mutlak dari para elit. Pada saat ini, lima anggota pasukan tempur tertinggi sedang minum teh di halaman di depan billet eksklusif yang telah disediakan untuk mereka. Komandan White Knight, Hardy—seorang laki-laki mengesankan dengan rambut pirang cepak yang memiliki penampilan seperti yang diharapkan dari seorang petarung tangguh dalam pertempuran—dalam diam meminum tehnya.

Saat ini, Hardy sedang duduk, dia biasanya lebih tinggi dari yang lain, tingginya lebih dari 190 sentimeter, yang menonjolkan fisiknya yang ramping dan berotot. Seperti kebanyakan Elf laki-laki, dia cukup tampan, meski auranya diam-diam mengintimidasi. Kualitas-kualitas ini membuat perempuan mana pun yang bertemu dengannya untuk pertama kali lebih cenderung merasa gentar dibandingkan rasa berdebar-debar di perutnya. Duduk bersama Hardy di meja di halaman adalah Sharphat, penembak jitu White Knight, yang kepribadiannya sangat bertolak belakang dengan komandan yang tegas itu. Pada saat ini, Sharphat secara terbuka sedang bermesraan dengan seorang perempuan manusia, yang sedang duduk di pangkuannya.

 

"Soscha-chan." Kata Sharphat padanya.

 

"Apa kamu tahu kalau kamu punya payudara paling mengagumkan yang pernah ada?"

Lanjutnya kepada perempuan manusia itu.

 

"M-Mouu, kita tidak bisa main-main sekarang, Sharphat-sama."

Jawab perempuan manusia itu dengan malu-malu.

 

Sharphat sedikit lebih pendek dari komandannya, meskipun tingginya masih lebih dari 180 sentimeter, dan dia memiliki rambut panjang tergerai, beberapa bagian diikat. Segala sesuatu tentang penampilan dan perilakunya menandainya sebagai seorang penggoda perempuan yang dangkal, namun dia berhasil lolos dari perilakunya itu karena penampilannya yang menakjubkan yang membuat sebagian besar Elf lainnya berada dalam bayangan. Faktanya, Sharphat sangat tampan sehingga perempuan mana pun biasanya akan senang jika Sharphat menarik perhatiannya, meskipun bukannya senang, Soscha tampak pasrah dengan semua itu. Terlepas dari hal itu, Sharphat terus membelai payudara dan paha Soscha yang kenyal saat Sharphat berbicara kepada Hardy.

"Apa kau sudah mendengar beritanya, Ketua? Kyto si brengsek legendaris itu ditemukan membunuh para petualang di dungeon Kerajaan Dwarf." Sharphat bertanya.